Untuk anda yang ingin bergelut dengan dunia bisnis, ada baiknya anda benar-benar memikirkan jenis bisnis yang akan anda geluti. Ada banyak sekali orang yang sangat bersemangat pada awalnya untuk merintis bisnis namun seiring berjalannya waktu, semangat tersebut mulai luntur karena berbagai hal. Akibatnya, bisnis mengalami kebangkrutan. Biasanya, kebanyakan pebisnis pemula merasa kesulitan untuk mengembangkan pemasaran. Dampaknya, penjualan tidak seperti yang diharapkan dan keuntungan yang didapat juga tidak banyak. Pada suatu titik, proses produksi tidak lagi dapat dilakukan karena kurangnya hasil yang masuk. Memang, tidak dapat dipungkiri bahwa hal ini merupakan tantangan terbesar di bidang bisnis. Akan tetapi, pada saat ini, anda tidak perlu lagi dipusingkan dengan mencari pasar yang sesuai untuk bisnis anda. Solusi yang terbaik adalah menjadi bagian dari waralaba di Indonesia.
Jika anda memutuskan untuk memilih bisnis semacam ini, anda bisa mengurangi tantangan yang ada namun hasil yang bisa anda dapatkan akan cukup memuaskan. Mungkin bisa dikatakan bahwa waralaba di Indonesia sudah menjadi semacam trend jika dilihat dari geliatnya. Banyak sekali warung-warung waralaba mulai dari yang kecil sampai ke yang besar yang bisa kita temukan di sekitar kita. Memangnya, apa sih keuntungan bisnis semacam ini? Keuntungan yang pertama adalah anda tidak perlu bersusah payah mengembangkan bisnis dari nol. Pada intinya, anda hanya perlu meneruskan apa yang sudah ada karena branding dan segmen pemasarannya sudah ada. Intinya, anda hanya membantu membuka cabang yang baru bagi bisnis yang sudah mapan. Hubungan timbale balik antara anda dan pemilik waralaba akan terjalin di sini. Keuntungan yang kedua adalah anda tidak perlu menyiapkan modal yang terlalu besar karena pemilik waralaba juga akan membantu anda untuk mempersiapkan semuanya.
Keuntungan yang ketiga adalah anda bisa mendapatkan income yang besar dari kerjasama bisnis semacam ini. Sudah banyak orang yang menjadi kaya karena menjadi bagian dari perkembangan waralaba di Indonesia. Sampai pada titik ini, anda mungkin berpikir, enak sekali ya berbisnis semacam ini? Tapi di balik semua hal manis tersebut, anda jugalah yang akan bertanggung jawab bagi waralaba yang sudah anda jalankan. Bukan mustahil pemilik waralaba akan memberikan target bagi anda untuk bisa mendapatkan omset sekian jika anda ingin mendapatkan keuntungan. Jadi, anda juga harus memiliki manajemen bisnis yang baik jika anda ingin sukses dari bisnis yang dianggap mudah ini.
No comments:
Post a Comment
Note: Only a member of this blog may post a comment.