Tuesday, August 7, 2012

Manfaat Pola Hidup Sehat Untuk Kesehatan

Manfaat Pola Hidup Sehat Untuk Kesehatan: Pernahkah kita sadari bahwa asap rokok merupakan racun yang sangat berbahaya? Jika kita ingin menerapkan pola hidup sehat, maka hindarilah asap rokok. Jangan juga mendekati orang yang sedang merokok, karena menghirup asap rokok meskipun kita tidak ikut merokok adalah sama bahayanya. Asap yang tidak sengaja terhirup akan masuk ke paru-paru. Padahal asap tersebut mengandung zat-zat yang berbahaya, diantaranya adalah tar dan nikotin. Dua zat ini mampu merusak paru-paru kita untuk jangka yang panjang. Memang kebiasaan merokok sangat sulit dihilangkan, apalagi jika sudah kecanduan. Tapi jika memang ingin berniat untuk menerapkan pola hidup sehat, maka sebisa mungkin jauhilah rokok dan asap rokok. Bahaya rokok ternyata tidak hanya sebatas membahayakan diri sendiri, tapi ternyata juga mampu membahayakan keturunan dari si perokok tersebut. Dari hasil penelitian menunjukkan, bahwa orang yang tidak mau menerapkan pola hidup sehat dan kecanduan merokok maka besar kemungkinan anak-anaknya nanti mempunyai kualitas otak yang tidak optimal dan tidak cerdas. Hal ini terjadi karena perokok yang tidak suka pola hidup sehat akan memiliki kualitas sperma yang buruk.

Disamping membahayakan diri sendiri, orang lain dan bahkan membahayakan istri dan anak kita, ternyata rokok juga menjadi penyebab pemborosan yang paling besar dalam kas belanja sehari-hari. Bagaimana tidak, perokok aktif  setiap hari membutuhkan minimal 1 bungkus rokok. Dengan melakukan pola hidup sehat, anda akan terbebas dari penyakit-penyakit berbahaya, dan tentu saja uang belanja anda akan menjadi lebih irit karena sudah tidak perlu lagi untuk membeli rokok.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.